Sulawesi Utara

PS Manado u15 Melenggang Mulus Di Group H

Tanggal: . Kategori Sulawesi Utara

kawanuasatu.com (Minut)-- PS Manado u15 merupakan tim perwakilan Sulawesi Utara, melenggang mulus di group H setelah mengalahkan Deltras FC dengan Scor 20.

Bermain di Std.Gelora Berantas Kota Batu, Malang, Jatim, Jumat, para pemain PS Manado tampil apik dengan kerjasama sentuhan bola hingga mampu menggetarkan gawan Deltras.

Alhasil dua gol tanpa balas yang di cetak pemain PS Manado yaitu Imanuel Badarab dan Sachiel Palempung mengamankan posisi tim u15 di group H.

PS Manado yang di manageri Jean Fransisca dengan balutan pelatih Sodi Sondakh, para pemain PS Manado tampil percaya diri.

Hingga peluit akhir pertandingan antara PS Manado vs Deltras FC tidak merubah SCOR dan PS Manado melenggang mulus di group H.

Hasil yang dicapai PS Manado U15 membuat Ketua Asprov PSSI Sulut Joune J E Ganda bangga atas penampilan tim.

"Asprov Sulut  memberikan apresiasi serta suportnya bagi tim PS. Manado u15 yang mewakili Sulut. Ini suatu capaian yang membanggakan serta hasil dari ketatnya kompetisi di Asprov PSSI Sulut," ujar Joune Ganda yang juga Bupati Minahasa Utara dua periode.(MRT)

Share